Komitmen Biro Pengadaan Barang dan Jasa dalam Penerapan Zona Integritas: Pembentukan Tim Kerja untuk Pemenuhan Dokumen Rencana Pembangunan ZI

Biro Pengadaan Barang dan Jasa kembali menegaskan komitmennya dalam menerapkan Zona Integritas (ZI), sebuah langkah penting dalam upaya meningkatkan transparansi dan akuntabilitas. Dalam upaya untuk mewujudkan komitmen tersebut, Biro Pengadaan Barang dan Jasa telah membentuk Tim Kerja yang akan fokus pada pembahasan Dokumen Rencana Kerja Pembangunan Zona Integritas.

Zona Integritas telah menjadi fokus utama Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat dalam menghadapi tantangan korupsi dan meningkatkan layanan publik yang berkualitas. Konsep Zona Integritas, yang dicanangkan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang bersih, efisien, dan profesional di dalam lembaga pemerintahan

Pembentukan Tim Kerja ini diharapkan dapat mempercepat proses penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Zona Integritas, yang merupakan langkah awal dalam menerapkan berbagai strategi untuk mencapai status Zona Integritas, Menurut Kepala Bagian Pengelolaan Barang dan Jasa M. Yamin Saleh, SH., M.Adm.Pemb, menggagas Dokumen Rencana Kerja Pembangunan Zona Integritas membutuhkan koordinasi yang baik antara seluruh bagian dalam Biro. “Pentingnya kerjasama yang solid dan komitmen yang kuat dari seluruh jajaran Biro Pengadaan Barang dan Jasa dalam merancang strategi implementasi Zona Integritas yang efektif dan berkelanjutan”, ujarnya.

Diharapkan, langkah ini dapat menjadi landasan kuat bagi Biro Pengadaan Barang dan Jasa dalam mengimplementasikan berbagai inisiatif Zona Integritas, yang pada akhirnya akan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Biro pengadaan barang dan jasa serta memastikan penggunaan anggaran publik yang efisien dan efektif.